No. Inv.
: 08.009
Nama Benda Koleksi
: Piring Tsung 009
Jenis Koleksi
: Keramologika | Kaolin
Deskripsi:
Piring memiliki bibir tipis dengan motif lingkaran biskuit. Pada bagian badan terdapat ornamen motif ganggeng ( tumbuhan laut) berwarna biru tua atau motif stempel kehitam-hitaman yang terletak di bawah glasir. Bagian dasar dalam terdapat motif ganggeng berwarna biru tua yang di sekelilingnya diberi motif 2 lingkaran biskuit. Bentuk kaki kecil dan tinggi, bagian bawah kaki tidak berglasir. Piring ini diperkirakan berasal dari dynasti Tsung yang lazim digunakan oleh masyarakat Cina sebagai wadah makanan. Menurut Adhyatman piring semacam ini secara lokal disebut piring tapak kuda atau tapak kerbau. Menurut istilah Jawa disebut piring batu.


